Pages

Selasa, 22 Februari 2011

pantai kuta bali

Seperti halnya pantai-pantai lain di Pulau Bali, pengunjung bisa memasuki Pantai Kuta tanpa membayar tiket masuk.

Di pagi hari, para wisatawan bisa menikmati keindahan laut dan udara segar sambil berjalan-jalan di tepi pantai. Pada saat matahari bersinar terang banyak wisatawan mancanegara menghangatkan diri dengan berjemur di pantai ini. Bagi sebagian orang, kegiatan berjemur ini bisa menjadi hiburan tersendiri.

Pantai Kuta memiliki ombak yang cukup besar sehingga sangat cocok untuk berselancar (surfing) bahkan bagi pemula. Bagi pengunjung yang tidak membawa peralatan surfing bisa menyewanya dari orang-orang yang banyak menyewakan peralatan surfing di tepi-tepi pantai. Selain berselancar pengunjung juga bisa mandi dan berenang di laut.

Tujuan utama sebagian besar pengunjung Pantai Kuta adalah untuk menyaksikan matahari terbenam (sunset). Oleh sebab itu, menjelang sore hari pengunjung bertambah banyak. Menyaksikan sunset di pantai ini memang sangat indah.

0 komentar:

Posting Komentar